Hal – Hal yang Wajib Dipenuhi Supaya Pengajuan Kartu Kredit Anda Diterima

pengajuan kartu kredit
Kartu kredit menjadi produk perbankan yang kini begitu diminati oleh masyarakat. Hal ini bisa dilihat dari semakin banyaknya orang – orang yang melakukan pengajuan kartu kredit kepada bank. Seiring berjalannya waktu kebutuhan akan kartu kredit bagi masyarakat juga mengalami peningkatan. Yang mana hal ini juga berbanding lurus dengan peningkatan transaksi digital.

Untuk bisa mendapatkan kartu kredit, beberapa orang bisa dengan mudah mendapatkannya. Bahkan sering kita lihat bahwa banyak individu yang memiliki kartu kredit lebih dari satu. Apakah Anda salah satunya? Pastinya, bukan. Kebanyakan dari Anda yang datang ke sini pasti mengalami berbagai kendala dalam proses pembuatan kartu kredit, salah satunya adalah penolakan.

Syarat Pengajuan Kartu Kredit


Jika Anda adalah salah satu dari sekian banyak yang tertolak atau berhasil. Di tempat ini, Anda datang di artikel yang tepat untuk menemukan jawaban. Sebuah penolakan bisa terjadi jika Anda tidak memenuhi syarat yang telah ditetapkan oleh bank dimana Anda melakukan pengajuan tersebut.  Syarat – syarat untuk melakukan Pengajuan Kredit yang tepat adalah sebagai berikut 

Buatlah Credit Card Application dengan Tepat


Ini adalah langkah pertama yang harus diperhatikan. Sebagian orang gagal dalam tahap ini dan telah mencoba ke banyak bank tetap gagal di tahap pertama ini. Padahal, mungkin ini hanya karena masalah sepele seperti kurang lengkapnya identitas. Sebagai contoh adalah nomor telepon yang sering ganti – ganti, sulit di hubungi oleh bank dengan emergency contact yang telah anda lampirkan 
sendiri, dll.  

Pekerjaan yang Memenuhi Standar


Sebuah bank pastinya memiliki persyaratan khusus untuk nasabah yang ingin mengajukan kredit. Salah satunya adalah pekerjaan yang memenuhi standar. Standar pekerjaan yang memenuhi dari satu bank ke bank lain biasanya memiliki sedikit perbedaan. Namun, secara garis besar standar pekerjaan seorang nasabah adalah:

Kantor yang menjadi tempat bekerja mempunyai nomor telepon yang tetap
Memiliki gaji yang mencukupi, gaji yang disarankan adalah 3 juta perbulan. 
Adanya penilaian yang baik akan kantor yang digunakan sebagai tempat bekerja.
Tidak memiliki riwayat pekerjaan yang buruk. 

Riwayat Kredit yang Bagus


Ketika akan melakukan sebuah pengajuan, akan lebih baik jika Anda memiliki riwayat kredit yang bagus. Dengan begitu, Anda akan menjadi lebih dipercaya oleh pihak bank yang akan memberikan kredit. 

Jaminan yang sesuai


Jaminan yang sesuai adalah sebuah solusi terakhir dalam pembuatan kartu kredit. Besarnya dana yang akan diberikan oleh bank adalah 75% dari jaminan yang nasabah berikan. Semakin besar sebuah jaminan akan semakin besar pula sebuah limit yang akan diberikan pada kartu kredit nasabah. 

Aset Kekayaan yang sesuai


Seorang yang ingin mengajukan pembuatan kartu kredit, juga akan dilihat aset kekayaannya. Pada dasarnya pihak bank tidak akan memberikan pinjaman kepada pemohon yang memiliki harta yang minim.

Itulah beberapa persyaratan yang harus dipenuhi supaya pengajuan kartu kredit dapat diterima. Pelajarilah dengan detail berbagai persyaratan tersebut supaya pengajuan Anda sukses. Dan pastinya jangan hanya melakukan pengajuan kepada satu bank saja karena syarat setiap bank akan berbeda. Bisa jadi Anda tidak diterima dalam proses pengajuan di bank pertama, namun akan diterima di pengajuannya bank berikutnya dengan instansi yang berbeda. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Inilah Kriteria Perhiasan Berlian Terbaru dan Berkualitas

4 Perbedaan Cincin Tunangan Elegan dan Cincin Nikah

Jangan Salah! Berikut Ciri Cincin Wanita Emas Asli