5 Makanan Pendukung Perkembangan Otak Si Kecil
Makanan memiliki pengaruh yang sangat penting untuk membantu perkembangan otak si kecil agar lebih maksimal. Mam, tentu ingin memiliki anak yang cerdas bukan? Untuk itu dibutuhkan stimulasi untuk mendukung perkembangan otak si Kecil. Salah satu cara menstimulasi perkembangan saraf otak adalah dengan memberikan makanan bernutrisi. Selain itu Mam juga bisa memberikan dukungan dengan terus memberikan berbagai pengalaman baru. Setiap stimulasi yang Mam berikan, akan meningkatkan respon pada setiap sel saraf si Kecil. 5 Makanan Pendukung Perkembangan Otak Makanan tidak hanya memiliki manfaat yang baik untuk pertumbuhan fisik si Kecil. Namun juga membawa banyak manfaat untuk meningkatkan konsentrasi. Daya ingat mereka juga akan kian kuat, sehingga dapat menyerap pelajaran lebih baik. Oleh itu dibutuhkan makanan yang baik untuk perkembangan otak. Telur Protein hewani ini mengandung zat kolin yang membantu meningkatkan daya ingat. Ada pula tambahan protein serta mineral – mineral bermanfaat