Cara Mudah Daftar M banking di Danamon

Di zaman sekarang ini jika Anda mau bertransaksi, Anda tidak perlu repot mengirimkan uang secara personal dan bisa melalui cara digital saja, yakni dengan m-banking. M banking adalah cara bertransaksi uang via online. Tinggal buka saja berbagai macam aplikasi m-banking sesuai bank yang Anda pakai, misalnya aplikasi D-Bank milik Bank Danamon. Tapi rupanya ada juga lho yang belum paham apa itu m-banking. Yuk, simak cara daftarnya.

Cara Mudah Daftar M-Banking di Danamon

Di zaman ini, m-banking adalah salah satu produk digital yang sangat memudahkan segala aktivitas ekonomi, mulai dari transfer, cek saldo, hingga payment tagihan dan lain-lainnya. Tidak perlu repot wara-wiri ke berbagai tempat, Anda hanya tinggal buka aplikasi m-banking dan dalam sekejap transaksi keuangan Anda sudah selesai. Maka dari itu, sayang jika Anda yang belum menggunakan m-banking tidak segera mendaftarkan diri.


Nah, bagi Anda yang merupakan nasabah Bank Danamon dan ingin menggunakan m-banking, tidak perlu khawatir. Berikut ini ada beberapa syarat yang harus Anda lengkapi untuk menggunakannya, antara lain Anda harus memiliki tabungan di Bank Danamon atau bisa juga membuka rekening baru di aplikasi, memiliki smartphone dengan spesifikasi android min ver 2.3 / IOS min ver 4.0, dan punya email aktif.

Setelah memenuhi syaratnya, Anda bisa melakukan registrasi m-banking di aplikasi D-Bank dengan cara sebagai berikut :

1. Baca Syarat dan Ketentuan Terlebih Dahulu

Pertama, cara aktivasi m-banking Danamon adalah dengan membaca dulu syarat dan ketentuannya. Bacalah dengan seksama dan jangan dilewati karena ini yang akan mengikat peraturan penggunaan m-banking Anda dengan Bank Danamon.

2. Login dengan Berbagai Macam Pilihan

Kedua, cara pakai m-banking Danamon adalah dengan login dimana ada beberapa cara yang bisa Anda pakai, yakni via email atau aktivasi nasabah Danamon. Jika Anda belum ada nomor rekening di Danamon, maka Anda bisa klik ‘Daftar Sekarang’.

3. Buat User ID & Password

Ketiga, cara registrasi m-banking Danamon adalah dengan membuat user ID dan password. Buatlah password yang sulit dan anti-mainstream. Jangan pernah membuat password dari tanggal ulang tahun Anda karena itu cukup riskan. Usahakan juga email Anda aktif ya.

Demikian ulasan tentang cara aktivasi m-banking Danamon. Setelah melalui semua tahapan tersebut, Anda bisa menggunakan berbagai macam fiturnya, mulai dari cek saldo, transaksi pembelian, transfer antar Danamon dan Bank lain, hingga berbagai macam fitur lainnya. Seperti yang kita sadari, m-banking adalah produk yang memudahkan Anda. Semoga bermanfaat


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Inilah Kriteria Perhiasan Berlian Terbaru dan Berkualitas

Ide Desain Cincin Nikah Berlian yang Elegan dan Timeless

Kran Cuci Piring Kohler: Solusi Modern untuk Dapur Elegan dan Fungsional